Manfaat Besar Yang Tersembunyi Dari Air Kelapa Untuk Tanamanmu
Agri Millenial - Manfaat Besar Yang Tersembunyi Dari Air Kelapa Untuk Tanamanmu - Sobat
Millenial, pernahkah kalian meminum air kelapa ? pasti sudah banyak diantara
kita yang sudah merasakan segarnya air yang satu ini. Karena selain rasanya
yang segar air kelapa juga banyak memiliki khasiat bagi manusia terutama dalam
mendetox racun dalam tubuh kita. Hal ini tidak lepas dari kandungan air kelapa
itu sendiri. Lantas apakah air kelapa juga berguna untuk tanaman ? disini Agri
Millenial akan membahas manfaat air kelapa untuk tanaman kita.
Kandungan Air Kelapa
Baca Juga
Dalam
dunia pertanian khususnya pertanian organik seringkali air kelapa digunakan
dalam campuran pembuatan Pupuk Organik Cair (POC). Dalam air kelapa murni
terkandung banyak sekali nutrisi seperti karbohidrat, serat, protein, vitamin
C, mineral (magnesium,kalium, dan calsium), serta antioksidan yang tinggi.
Selain berguna untuk kesehatan manusia ternyata karena mengandung mineral maka
hal tersebut juga sangat berguna untuk tanaman. Seperti pada kalium yang
merupakan unsur hara makro primer berfungsi dalam merangsang pembentukan bunga
dan buah dan mencegah terjadinya rontoknya bunga. Sedangkan magnesium dan
calsium merupakan unsur hara makro sekunder yang berfungsi untuk memperkuat
dinding sel tanaman sehingga dapat mencegah tanaman dari berbagai serangan
penyakit. Selain kandungan mineral diatas, menurut berbagai sumber referensi
yang admin kumpulkan ternyata pada air kelapa juga mengandung hormon Auksin,
Giberelin, dan Sitokinin. Hormon Auksin berguna dalam membantu proses
percepatan pertumbuhan akar dan batang, mempercepat proses perkecambahan, dan
merangsang pertumbuhan akar lateral (akar samping). Selanjutnya hormon
Giberelin berfungsi dalam merangsang perpanjangan batang dan pembelahan sel,
merangsang perkecambahan biji, dan merangsang pembentukan bunga dan buah. Serta
hormon Sitokinin sangat berguna dalam mendorong pembelahan sel sehingga dapat
memacu pertumbuhan tanaman lebih cepat.
Pembuatan POC Air
Kelapa
Selanjutnya
adalah pemanfaatan air kelapa untuk tanaman. Adapun air kelapa yang kita
gunakan adalah air kelapa tua atau limbah air kelapa yang ada di pasar sehingga
untuk air kelapa muda dapat kita konsumsi sendiri. Sebelum kita aplikasikan
pada tanaman kita, hendaknya air kelapa kita olah terlebih dahulu supaya dapat
lebih maksimal diserap tanaman. Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan
cara pembuatan POC air kelapa dengan bahan-bahan berikut ini :
- ·
Air
kelapa 4 liter
- ·
Gula
merah/putih 200 gram
- ·
Aircucian beras/leri 0,5 liter
- ·
EM4
/ M21 / tape untuk dekomposer
Langkah
pembuatan :
- · Siapkan
wadah fermentasi tertutup (anaerob) dengan selang pembuangan yang dicelupkan
pada air.
- · campurkan
semua bahan (air kelapa, gula, dan air leri) menjadi satu kemudian aduk dengan
rata.
- · selanjutnya
tambahkan dekomposer EM4 atau M21 atau tape sebanyak 50 ml.
- · setelah
semua bahan tercampur menjadi satu lalu masukkan kedalam wadah fermentasi,
tutup rapat dan fermentasikan selama kurang lebih 2 minggu.
- · Setelah
2 minggu buka wadah fermentasi, apabila sudah tercium bau fermentasi (bau tape)
maka POC sudah bisa digunakan untuk pupuk tanaman
Aplikasi
pada tanaman :
Aplikasi
pada tanaman kita menyesuaikan dengan jenis tanaman dan fase pertumbuhannya.
Untuk tanaman pangan memerlukan dosis lebih banyak daripada tanaman
hortikultura. Pada fase vegetatif aplikasikan dengan dosis 10 ml / liter
sedangkan pada fase generatif aplikasikan dengan dosis 15 ml/liter. Disarankan
dalam pengaplikasikan POC air kelapa menggunakan metode semprot supaya POC
lebih cepat terserap nutrisinya melalui stomata daun dan selalu biasakan untuk
menyemprotkan POC saat stomata terbuka yaitu pada pagi hari atau sore hari. (Baca Juga :
Demikian
yang bisa admin ulas mengenai manfaat air kelapa untuk tanaman kita. Pada
dasarnya kita dapat memanfaatkan apapun yang ada di sekitar kita untuk
digunakan sebagai pupuk tanaman tanpa harus menggunakan bahan kimia. Hal yang
terpenting dalam melakukan budidaya adalah selain memperhatikan pertumbuhan
tanaman budidaya juga memperhatikan kesuburan tanah sebagai media
pertumbuhannya agar kita dapat terus menanam secara berkelanjutan. Terima
kasih.
Manfaat Besar Yang Tersembunyi Dari Air Kelapa Untuk Tanamanmu
Belum ada Komentar untuk "Manfaat Besar Yang Tersembunyi Dari Air Kelapa Untuk Tanamanmu"
Posting Komentar